Talkshow 1 KAK ADHE DAN KAK ANDI

*Bagaimana cara kita agar bisa membagi waktu disamping kesibukan dalam perkuliahan? Beberapa tips dari Kak Andi & Adhe.

menurut kak adhe cara pembagian waktu :

1.Berkomitmen, konsistensi sangat penting setelah itu kita harus tetapkan tujuan kita

2.Tetapkan cara mainya ,tujuan nya, dan cara meraihnya, meraih apa yg telah kita lakukan 

menurut kak andi pembagian waktu :

1.Tetap fokus dengan yang kita kerjakan

2.tidak menghabiskan waktu diluar dengan sia sia


*Seberapa penting organisasi dalam perkuliahan?

Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) yaitu tempat berproses dimana kita mendapatkan banyak pengalaman. Banyak keuntungan yg bisa kita dapatkan jika bergabung dengan ormawa, diantaranya kita bisa menjadi lebih komunikatif, kolaboratif, inovatif/kreatif, bisa berfikir kritis.


*Tips menjadi mahasiswa berprestasi itu apa saja?

  1. Mindset
  2. Totalitas
  3. Berdoa & juga berikhtiar

*pengalaman yang paling berkesan diormawa

ketika menjadi ketua BEM mempunyai target yang telah ditentukan tetapi harus melawan realita, jadi yang paling berkesan harus berpikir bagaimana yang semula dikerjakan secara offline tetapi bagaimana tujuan hidup tetap tercapai walau dilakukan secara online

*apasih yang dimaksud mahasiswa berprestasi

menurut kak andi mahasiswa berprestasi itu, bukan hanya mahasiswa yang dapat memberikan juara tiap berlomba, tetapi mahasiswa berprestasi menurut saya dibagi 2 berprestasi dibidang akademik dan berprestasi dibidang sosial

berprestasi dibidang sosial yaitu, dengan cara berinteraksi dengan dosen, ormawa ormawa lain dan teman teman mahasiswa

Bagaimana dengan dunia profesional kedepannya?

Jadi, kedepan perusahaan itu akan cenderung efektif efisien. Kita harus memiliki bekal yg mereka butuhkan, agar besok kedepannya tidak jalan ditempat. Kita harus bisa mengimbangi dengan mengejar sertifikasi sertifikasi agar bisa menjadi bukti saat melamar pekerjaan nantinya.

*Lalu bagaimana cara kita membranding diri/personal branding?

Langkah awal kita harus berfikir mau jadi apa? kita harus mengetahui apa keinginan diri kita sendiri. Tujuannya mau bagaimana, setelah tujuan terjawab baru kita susun langkahnya lalu tahap evaluasi. Fokus pada peluang bukan uang. Ketika peluang itu ada maka uang akan mengikuti kita



Komentar

Postingan populer dari blog ini